Cara Membuat Kolom, Membuat Tabel, Menggabungkan Sel (Merge Cells), Mengatur Posisi Teks di Dalam Sel, Menghapus Kolom, Baris, dan Sel di Microsoft Word
Selamat datang di Blog Febritsm
Membuat
Kolom dan Tabel
Microsoft
Word menyediakan fasilitas membuat kolom dan tabel untuk menyusun maupun
melengkapi berbagai bentuk dokumen dengan melihat keadaan dokumen yang akan
dikerjakan serta dalam kerangka apa dokumen tersebut dibuat.
Membuat
Kolom
Ketika
membuat dokumen seperti koran, buletin, maupun majalah, pengetikannya bergerak
dari satu kolom ke kolom berikutnya sehingga menghasilkan teks yang tersusun
secara vertikal. Supaya lebih mudah mengatur kolom, sebaliknya dokumen diketik
dahulu seluruhnya baru dibuat kolom. Jika dibuat dari awal, mungkin agak sulit
mengaturnya karena tidak bisa melihat kondisi kolomnya secara langsung. Setelah
semua dokumen diketik, Anda bisa membuat menjadi kolom sebagai berikut.
Sorot/blok
teks yang akan dibuat kolom.
Klik
Page Layout.
Klik
Columns.
Pilih
jenis kolom yang Anda inginkan.
Untuk
pengaturan lebih lanjut, klik More Colums. Lakukan pengaturan dengan mengklik
pada bagian yang Anda inginkan. Lalu klik OK.
Membuat
Tabel
Untuk
menampilkan sebuah data, baik dalam bentuk huruf maupun angka, Anda bisa
menyajikannya dalam bentuk tabel. Dengan Microsoft Word, kita bisa lebih mudah
menghiasi tabel yang kita buat tanpa harus lama mengaturnya karena beberapa
desain sudah disediakan. Cara membuatnya sebagai berikut.
Klik
ribbon Insert.
Klik
Table pada grup Table.
Tentukan
jumlah kolom dan baris yang Anda inginkan dengan menggerakkan mouse.
Menggabungkan Sel (Merge Cells)
Untuk
keperluan tertentu, biasanya kita menggabungkan beberapa cell dalam tabel.
Biasanya hal tersebut dilakukan pada beberapa judul tabel. Cara menggbungkannya
sebagai berikut.
Seleksi
jumlah sel yang akan digabungkan dengan menggunakan mouse.
Klik
ribbon Layout.
Klik
Merge Cells.
Mengatur
Posisi Teks di Dalam Sel
Setelah
menggabungkan sel, teks, atau angka dalam sel harus diatur agar terlihat rapi.
Caranya sebegai berikut.
Seleksi
teks yang akan diatur posisinya.
Klik
kanan pada mouse pilih Cell Aligment lalu pilih jenis pengaturan yang Anda
inginkan.
Menghapus
Kolom, Baris, dan Sel
Mungkin
Anda kelebihan dalam membuat kolom maupun baris. Sebaiknya Anda hapus karena
bila dibiarkan kososng tentu tabel akan terlihat kurang baik. Cara menghapusnya
sebagai berikut.
Tempatkan
kursor pada bagian tabel yang akan dihapus.
Klik
ribbon Layout.
Klik
Delete pada grup Rows and Columns.
Pilih
bagian tabel yang akan dihapus.
Sekian yang bisa saya share semoga bermanfaat untuk kita semua dan terima kasih sudah berkunjung.
0 komentar