Cara Memecah Sel(Split Cells), Memecah Tabel (Split Table), Membuat Style pada Tabel, Menggabungkan Tabel dengan Dokumen, Menghitung Angka, Mengurutkan Data di Microsoft Word

by - April 07, 2020


Selamat datang di Blog Febritsm

Memecah Sel(Split Cells)
Saat membuat tabel, Anda mungkin salah perhitungan karena ada beberapa data yang belum dimasukkan. Untuk menyisipkan data tersebut Anda bisa memecah sel yang sudah ada. Cara melakukannya adalah sebagai berikut.
Seleksi bagian sel yang ingin dipecah.
Klik ribbon Layout.
Klik Split Cells pada grup Merge.
Isi jumlah baris dan kolom yang Anda inginkan lalu klik OK.
Secara otomatis sel akan bertambah sesuai keinginan Anda.

Memecah Tabel (Split Table)
Selain memecahkan sel, Anda juga bisa memecah tabel. Hal ini dilakukan jika data yang Anda masukkan banyak sehingga ukuran kertas tidak mencukupi. Dengan memecah tabel, Anda dapat melakukan pengaturan dengan lebih mudah. Caranya seperti berikut.
Seleksi bagian dari tabel
Seleksi bagian dari tabel yang ingin dipecah.
Klik ribbon Layout.
Pilih Split Table pada grup Merge.

Membuat Style pada Tabel
Pada Microsoft Word telh disediakan style tabel yang bisa kita pilih. Dengan pilihan yang ada, bisa membuat tabel lebih menarik, baik bentuk maupun warnanya. Caranya mengubah style adalah sebagai berikut..
Seleksi tabel.
Klik ribbon Design.
Pilih salah satu design yang Anda inginkan (dapat Anda drop-down).
Secara otomatis, design tabel Anda akan berubah style yang Anda pilih.

Menggabungkan Tabel dengan Dokumen
Anda dapat menggabungkan antara tabel dengan teks. Penempatannya bisa diatur sehingga hasil penggabungan enak dilihat. Pada pembahasan bagian ini, Anda dapat menggunakan file Menggabungkan tabel dengan dokumen yang ada di folder Microsoft Word yang ada di CD. Untuk melakukannya ikuti langkah berikut.
Seleksi tabel.
Klik kanan pada mouse lalu pilih Table Properties.
Pilih salah satu pengaturan yang Anda inginkan.
Klik OK.

Menghitung Angka
Untuk perhitungan sederhana, Anda juga bisa melakukannya di Microsoft Word. Perhitungan yang bisa dilakukan berupa penambahan. Caranya sebagai berikut.
Tempatkan kursor pada sel yang ingin diisi hasil penjumlahan.
Klik ribbon Layout.
Klik Formula pada grup Data
Otomatis formula menawarkan =SUM(ABOVE).
Klik OK.

Mengurutkan Data
Seperti pada Microsoft Excel, pada Microsoft Word juga bisa mengurutkan data. Hal tersebut dilakukan untuk memudahkan dalam pencarian data. Cara mengurutkannya adalah sebagai berikut.
Tempatkan kursor di dalam sel yang datanya ingin diurutkan.
Klik ribbon Layout.
Klik Sort pada grup Data.
Lakukan pengaturan yang diinginkan lalu klik OK.
Sekian yang bisa saya share semoga bermanfaat untuk kita semua dan terima kasih sudah berkunjung. Tetap #DirumahAja ya 

You May Also Like

0 komentar