Cara Menggunakan Inanchor, Intext, dan Intitle beserta pengertiannya
Selamat datang di Blog Febritsm
Inanchor
Fungsi operator
inanchor mirip dengan operator allinanchor, yakni untuk membatasi hasil
pencarian berdasarkan link. Meskipun demikian, kedua operator ini berbeda dalam
penempatan kotak pencarian. Allinnanchor harus ditempatkan di awal kata kunci,
sedangkan inanchor tidak harus di awal kunci. Untuk memperoleh gambaran yang
lebih jelas, langsung saja Anda terapkan langkah-langkah berikut ini:
Pada kotak pencarian
Google, ketikkan oeprator pencarian format [ kata kunci 1 inanchor:kata kunci 2
]. Misalnya Anda menggunakan oeprator pencariannya [ ebook inanchor:photoshop
], Anda akan mendapatkan hasil pencarian pada halaman website yang terdapat
link yang mengandung kata “photoshop”.
Selanjutnya klik tombol
Telusuri dengan Google.
Seketika Anda dihadapkan
pada hasil pencarian yang menampilkan link halaman web yang mengandung kata “ebook” dan yang di dalam halaman web
tersebut terdapat link dengan kata “photoshop”.
Untuk membuka salah
satu halaman web, klik link halaman web yang diinginkan.
Hasilnya Anda langsung
dibawa ke halaman web yang dipilih.
Intext
Operator pencarian ini
memiliki fungsi yang mirip dengan operator allintext, yakni membatasi hasil
pencarian bersadarkan teks. Meskipun secara fungsional memiliki meiripan, namun
penempatan pada kotak pencarian memiliki perbedaan. Operator intext bisa
ditempatkan di tengah kata kunci, sedangkan allintext harus di awal kata kunci.
Selain itu, oeprator intext digunakan bersamaan dengan oeprator lain, sementara
allintext tidak. Untuk melakukan pencarian dengan oeprator ini, ikuti
langkah-langkah berikut:
Awali dengan
mengetikkan kata kunci di kotak pencarian Google yang susunannya terdiri atas [
kata kunci 1 intext:kata kunci 2 ].
Dalam contoh ini akan
dilakukan pencarian terhadap penyakit batuk, maka penulisannya dalam kotak
pencarian adalah [ penyakit intext:batuk ].
Setelah itu tekanlah
tombol Telusuri dengan Google.
Seketika Anda
dihadapkan pada hasil pencarian yang menampilkan deretan link halaman web yang
kontennya mengandung teks “penyakit” dan juga terdapat kata “batuk”, baik dalam
bentuk texk maupun bukan.
Klik salah satu link
halaman web yang memperoleh informasi yang diinginkan.
Dalam hitungan detik,
halaman web yang Anda inginkan sudah meluncur ke hadapan Anda.
Intitle
Intitle merupakan
oeprator pencarian yang digunakan untuk membatasi hasil pencarian bersarkan
judul halaman web. Fungsi operator ini mirip dengan allintitle, hanya
penempatan atau penggunaan operator pada kotak pencarian yang berbeda. Intitle
tidak harus ditempatkan di awal kata kunci, sedangkan allintitle harus
menempati kata kunci. Intitle bisa digunakan bersaaman dengan oeprator lain,
sementara allintitle tidak.
Berikut langkah yang
perlu dilakukan untuk melakukan pencarian menggunakan operator intitle:
Ketikkan kata kunci
pada kotak pencarian dengan susunan [kata kunci 1 intitle:kata kunci 2 ]. Dalam
contoh ini akan dicari judul web yang menggunakan kata “ilmu” dan “komputer”.
Untuk itu, pengetikannya dalam kotak pencarian adalah [ ilmu intitle:komputer
].
Tekanlah tombol
Telusuri dengan Google.
Selanjutnya Google
segera menampilkan hasil pencarian berupa deretan dalam halaman web yang
judulnya menggunakan kata “komputer” dan di dalam halaman website-nya terdapat
kata “ilmu”, baik di dalam dokumen atau artikel maupun di dalam judulnya.
Klik salah satu link
halaman web yang diinginkan untuk membukanya.
Sesaat kemudian Anda
telah berada di halaman web yang dipilih.
Sekian yang bisa saya share, semoga bermanfaat dan terima kasih sudah berkunjung.
0 komentar