Cara Mendesain Laporan Agara Terlihat Lebih Indah di Microsoft Access

by - October 24, 2019

Selamat datang di Blog Febritsm

Membuat Report Design
Selain report yang sederhana, kini saatnya Anda membuat report desain, yakni pembuatan report dengan pengaturan lebih bebas, antara lain:
Pilih tabel yang dibuat rpoert-nya dengan mengklik panel All Access Objects.
Klik tab menu Create lalu klik Report Design pada grup Reports.
Maka tampilan report kosong di tahap desain. Di sino Anda dapat melakukan report sesuai kebutuhan Anda.
Di kondisi pertama, hanya Page Header, Detail, dan Page Footer.
Cara untuk menampilkan Report Header dan Report Footer, klik kanan di sembarang tempat, lali klik menu Report Header/Footer.
Tampilan Report Header dan Report Footer akan tampil dihalaman desain pada jendela Report Design.
Sementara Report Footer ada di bagian paling bawah.
Anda dapat mengatur ketinggian dari masing-masing panel sesuai dengan kebutuhan. Pada Detail misalnya, jika hendak menampilkan dalam satu record per baris, maka perlu dikhususkan.
Ukurab lain seperti Page header dan Page Footer harus seimbang.
Buka field yang akan dimasukkan ke report. Selanjutnya drag field kelas dari tabel Mahasiswa.
Tampilan tekbox dan label akan muncul. Labelnya tidak diperlukan karena akan diletakkan di bagian Page Header supaya tidal mengulang-ulang. Karena itu, hapus dengan menyeleksinya, lalu tekan perintah Delete pad keyboard.
Pada textbox Kelas, klik dan geser ke posisi kiri bagian Details.
Anda dapat memasukkan field Nama. Ketika field nama masuk maka labelnya musti dihapus di bagian Detail.
Hapus Label sehingga tinggal textbox Nama saja. Lalu atur panjang sesuai kebutuhan.
Masukkan field Alamat-Rumah, maka tampilan label juga masuk di tabel Details.
Hapus label, dan ubah ukuran panjang field Alamat rumah agak panjang sesuai dengan kebutuhan.
Cara untuk memasukkan label di bagian Page Header, klik pada ikon Label di tab menu Design bagian Control.
Pertama buatlah di atas field kelas di Page Header, lalu tulis “Kelas”.
Masukkan label “Nama”, dan letakkan di atas field Nama.
Masukkan label “Alamat” untuk field “Alamat_Rumah”.
Pilih ketiga label tersebut untuk diformat. Yakni memilih ketiganya lalu klik satu label sambil tekan tombol Ctrl lalu klik field lainnya.
Cara untuk member background warna, klik tab menu Format lalu klik pada Shape Fill lalu pilih warna.
Gunakan kontak Font di Format untuk memformat ukurab, alignment, dan style format.
Report Header digunakan untuk memberikan judul report. Masukkan dengan klik pada ikon Label pada grup Controls, setelah sebelumnya mengatur ukuran panel Report Header.
Masukkan label dengan ukuran yang lebih besar dari sebelumnya sesuai dengan kebutuhan.
Isikan judul report, misalnya “Data Mahasiswa”.
Format font dan lainnya dengan menggunakan tool yang disediakan di tab menu Format.
Dalam kondisi awal, label ini memiliki garis dan border. Ini kurang sesuai jika digunakan untuk judul. Anda dapat menghapus dengan klik kanan lalu memilih menu Properties.
Dibagian Properties pilih label tersebut, dan atur Border Style ke Transparent jika tidak mau menggunakan border.
Tampilan judul akan hilang border-nya. Begitu juga dengan tampilan di panel Detail, klik detail, pilih border style ke transparent.
Masukkan halaman di Page Footer dengan mengklik tab menu Design, di grup Header/Footer klik Page Numbers.
Tentukanlah format nomor halaman, apakah hanya menampilkan halaman ke-n, atau halaman ke-n dari m halaman.
Tentukanlah posisi di pilihan Position, dan tentukan aligment kanan atau kiri di combo box Aligment.
Halaman dapat di atur ulang teksnya dengan memilih teks, maka terlihat kotak teks akan memunculkan pointer yang dapat diedit.
Anda dapat mengganti teks yang ada di antara tanda petik dua.
Suatu report dapat menyesuaikan lebih dari satu tabel. Klik pada field Dosen di tabel Dosen. Laporan yang ingin dibuat akan menggunakan grouping untuk mengelompokkan data mahasiswa berdasarkan Dosen-nya.
Sementara Anda dapat memasukkan field tersebut di bagian Detail.
Klik tab menu Design, lalu klik Group & Sort di grup Grouping & Totals.
Di bawah report akan muncul kotak Group & Sort.
Klik pada Group On, maka akan tampil field yang menjadi dasar pengemlompokan. Pilih pada field Dosen.
Tambahkan grouping berdasarkan field Dosen, maka muncul panel baru bernama Dosen Header. Geserlah textbox Dosen yang sudah dimasukkan sebelumnya di dalam area header.
Anda dapat memformat field Dosen agara terlihat lebih jelas.
Field Dosen yang digunakan untuk grouping dapat diatur pengurutannya, ascending atau descending. Jika ascending pilih With A on Top. Jika Desscending pilih With Z on Top.
Cara untuk menghitung jumlah, Anda dapat mengturnya berdasarkan field tertentu yang ada di group. Anda juga dapat menentukan apakah hendak menampilkan subtotal sebagai presentase dan di mana Anda meletakkan subtotal, apakah di group header atau group footer.
Field-field yang digunakan untuk menghitung total secara langsung akan muncul di header dan footer dari grouping.
Hasil pembuatan report dengan report grouping menggunakan Report Design adalah seperti di bawah ini.


Sekian yang bisa saya share, semoga bermanfaat untuk kita semua.

You May Also Like

0 komentar